Judul Buku : Heart Emergency
Penulis : Falla Adinda
Penerbit : Bukune
Sesuai sub judul dari novel ini yang bertuliskan "pahit manis cinta dokter muda" dan berbasis "Personal Literature", novel ini mengisahkan seorang Falla yang saat itu masih menjadi ko-ass di sebuah Rumah Sakit yang letaknya jauh dari tempat tinggalnya, memaksa ia untuk menjalani Long Distance Relationship dengan pacarnya saat itu yang bernama Reza tapi biasa dijuluki dengan sebutan Bul. Falla dan Reza telah menjalin hubungan selama 5 tahun. Namun seiring berjalannya waktu, kesibukan dan beban Falla sebagai ko-ass membuat Reza tidak bisa menerima keluh kesah dari kekasihnya tersebut hingga akhirnya mereka memutuskan untuk mengakhiri hubungan kisah cinta mereka yang telah berjalan selama 5 tahun. Sejak saat itu pula Falla menjadi malas dan tidak percaya bahwa Long Distance Relationship itu dapat bertahan lama.
Namun keteguhan hati Falla akhirnya luluh saat bertemu Yama. Laki-laki yang bersifat kontras dengan Falla, namun perbedaan itu membuat Falla merasa nyaman. Akankah Falla bisa jatuh cinta lagi dengan Yama? Mungkinkah Falla bisa menjalani LDR bersama Yama mengingat kesibukan Falla sebagai ko-ass dan kewajiban Yama yang harus melanjutkan kuliahnya di luar negeri?
Baca saja novelnya, karena gaya bahasanya ringan dan mudah dimengerti dan tidak jarang penulis menggunakan istilah-istilah yang biasa digunakan anak muda zaman sekarang seperti twitter, BBM, YM, galau, dll membuat pembaca seusia kita tidak mudah bosan untuk segera menghabiskan novel ini dengan segera. Alur ceritanya yang runtut membuat pembaca dijamin tidak akan pusing untuk memahami dan hanyut ke dalam cerita.
Hanya saja kekurangan dari novel ini adalah penulis terlalu sering menggunakan kalimat-kalimat berbahasa Inggris yang kadang-kadang kosa katanya tidak umum didengar oleh orang awam. Penulis pun juga tidak mencantumkan terjemahan dari kalimat-kalimat tersebut. Hal itulah yang mungkin akan agak mempersulit pembaca yang tidak begitu fasih berbahasa Inggris untuk memahami apa yang dimaksud oleh penulis.
So far, buku ini recommended banget kok buat temen-temen yang pengen mengisi waktu luang apalagi bagi temen-temen yang mungkin punya hubungan cinta dengan mahasiswa kedokteran atau ko-ass, bisa nih baca buku ini supaya tahu suka duka pasangan kalian dan bisa lebih memberi pengertian atas kesibukan mereka.
Last but not least, read this book and you won't regret it! :D
enjoy ^^
Komentar
Posting Komentar